mukhtarulaminnwdi.ponpes.id – Semenjak berdirinya pondok pesantren Mukhtarul Amin kurang lebih 3 tahun lalu, Pengurus Yayasan terus melakukan pengembangan dan peningkatan dalam upaya memajukan pondok pesantren.
Hal tersebut dibuktikan dengan berbagai jenis kegiatan dan terobosan baru yang berkaitan kemajuan dan terbaru digelar Musyawarah oleh jajaran pendiri Ponpes dan pengurus bersama Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Pemerintah Desa Rensing Bat untuk membentuk 1 buah lembaga pendidikan bernama Madrasah Aliyah NWDI Rensing Bat yang bertampat di Aula Pondok Pesantren Sabtu, 08/01/2022.
Dengan dibangunnya madrasah Aliyah ini, semoga dapat memberikan kontribusi dan manfaat besar bagi pembangunan bangsa di bidang pendidikan. Terutama dalam pembentukan karakter moral keislaman generasi muda, yang tidak hanya berfokus pada kecerdasan intelektual, melainkan diiringi juga kecerdasan emosional spiritual yang baik.
Pembangunan Madrasah Aliyah ini sebenarnya sudah lama direncanakan seiring dengan didirikannya Pondok Pesantren kurang lebih 3 tahun lalu, namun selama itu pihak ponpes masih terkendala anggaran sehingga hal tersebut bisa diwujudkan pada tahun ajaran 2023 – 2024 mendatang, Kata salah seorang pengurus Ponpes kepada media pesantren sa’at ditemui selesai rapat.
Pembentukan lembaga pendidikan dibawah naungan Ponpes Mukhtarul Amin NWDI Rensing Bat ini dimaksudkan sebagai upaya pengembangan dan memajukan ponpes terutama dalam pembentukan karakter moral keislaman generasi muda, yang tidak hanya berfokus pada kecerdasan intelektual, melainkan diiringi juga kecerdasan emosional spiritual yang baik, Jelasnya.
“Madrasah ini nanti dimaksudkan juga sebagai gerbang menuju keberhasilan penguasaan ilmu dan teknologi. Selain itu, madrasah ini juga sebagai wahana penempaan mental generasi penerus bangsa. Perpaduan antara ilmu pengetahuan dan teknologi diiringi sikap mental Islami akan dapat menghasilkan generasi bangsa yang tidak hanya handal, tetapi juga berkarakter,” Ujarnya.
Ia berharap setelah dibentuknya lembaga ini anak-anak kita yang sudah selesai di tingkat Tsanawiyah bisa langsung melanjutkan ke Madrasah Aliyah yang ada dan dapat melanjutkan tradisi kesantriannya dengan sempurna di sini sebelum melanjutkan ke perguruan tinggi, Ungkapnya.
Selanjutnya untuk persiapan lainnya terkait pembentukan lembaga ini akan dilaksanakan oleh team khusus yang diketuai oleh salah seorang pengurus inti Ponpes yaitu Nuruddin, M.Pd. (redaksi_a@a)
Nah ini sangat perlu untuk meneruskan tradisi keasramaan, belum tentu setelah lepas di sini meteka mau mondok lagi. Maju dan berkah ponpes mukhtarul amin