mukhtarulaminnwdi.ponpes.id – Meningkatkan Komunikasi Berbahasa Arab untuk Menuju Pesantren yang Berwawasan Menjadi salah satu misi Ponpes Mukhtarul Amin ke depan, selain berbahasa arab pesantren ini juga menerapkan bagaimana kedepan agar para santri/i bisa berbahasa inggris sebagai bahasa setiap hari di lingkungan pesantren.
Orang pintar pernah berkata, Salah satu semboyan dalam belajar bahasa arab adalah, satu kata yang dibuat menjadi seribu kalimat adalah lebih baik dibandingkan seribu kata di dalam satu kalimat.
Setiap hari para santri di Ponpes Mukhtarul Amin NWDI Rensing Bat dibina dan diajarkan bahasa arab oleh Ustad Ahmad Dailami Qodri, M.Pd. salah seorang majester lulusan universitas terkenal tanah air.
Belajar bahasa tidak hanya di dalam kelas, para ustad biasanya akan mengajak para santri duduk di halaman ponpes, mereka di ajak belajar secara santai sambil merefresing otak agar tidak kaku ketika menerima pelajaran.
Para santri/i juga dibimbing supaya bisa berkomunikasi dengan bahasa arab dan bahasa inggris setiap hari.
Mereka diwajibkan menghafal beberapa kosa kata setiap hari dan dengan demikian para santri diharapkan bisa menerapkannya langsung dalam kalimat pembicaraan sehari-hari.
Pelajaran berbahasa arab dan inggris ini menjadi salah satu program unggulan yang masuk ke dalam kurikulum pondok pesantren sejak ponpes ini di dirikan 2 tahun lalu.
Ke depan diharapkan impian pengurus ponpes ini bisa terwujud dan bisa bersaing dengan ponpes yang telah lebih dulu maju serta diharapkan juga dukungan kepada para wali santri untuk membantu segala program yang dilaksanakan oleh pihak ponpes dengan cara membimbing anak-anaknya ketika mereka berada dirumah saat mereka pulang belibur untuk mengulagi pelajaran yang sudah diberikan.